-->

Penyebab Shockbreaker Depan Yang Keras Pada Motor dan cara mengatasinya

baik kali ini admin akan membagikan tips mengatasi shockbreker depan yang keras pada motor serta cara mengatasinya. persoalan ini menjadi sangat penting bagi kita untuk bisa memperhatikan motor kita agar bisa lebih aman dalam berkendara, nah berikut admin bagikan kepada seluruh pakarnis :


 
  1. Kerusakan pada Fork Assy yang biasa disebut shock breker depan (bahasa awam) terdapat beberapa komponen di dalamnya, diantaranya pipe com/as shock, buttom case, per shock, seal shock dan oil shock. Kerusakan atau ketidak normalan shock depan yang biasa dirasakan oleh pengendara motor adalah menjadi kerasnya shock depan.
  2. Kemungkinan shock breker keras di karenakan oli shock yg didalam pipe com berkurang atau tidak sesuai dengan takaran yang telah di anjurkan sesuai type motor. Apa bila shock bocor/keluar oli ( rembes ) Biasanya oli keluar dari bagian seal shock yang berarti seal shocknya rusak/sobek hal ini bisa disebabkan karena usia seal shock yang sudah lama tidak di ganti atau bisa juga karena pemakaian yang tidak normal seperti mendapat kejutan diluar daya tahan shock depan. sehingga seal tidak mampu menahan tekanan oli shock.

Cara Mengatasinya
 
  • Jika seal shock sudah bocor, maka harus segera diganti untuk antisipasi menjalarnya kerusakan pada komponen lain.
  • Saat penggantian seal shock, oli shock juga harus ikut diganti. karena takarannya oli shock yang ada dalam pipe com telah berkurang saat terjadi rembes.
  • Pemakaian oli shock harus sesuai standard takaran yang telah di tetapkan.

Facebook Comments

0 komentar